al-idrisiyyah.com | Tasikmalaya - Berdasarkan hasil opname, proses pembangunan Masjid baru Al-Fattah tahap II di pekan ini pada Kamis (15/09/2016) telah mengalami peningkatan menjadi 38,43%. Dari peningkatan tahap II ini maka secara keseluruhan progress pembangunan Masjid Al-Fattah telah mencapai 63,05%.
Proses Pembangunan Masjid 15/09/2016
Proses pemasangan GRC plafond kubah yang telah mencapai bobot 91%.
Berikut laporan secara fisik menurut Munajat dari Tim Pembangunan Masjid Al-Fattah:
Pekerjaan pertama, proses pemasangan material marmer mihrab, sampai saat ini telah mencapai bobot 65%.
Foto: Munajat
Pekerjaan kedua, proses pemasangan krawangan GRC Dinding Arsitektur bagian luar. Secara keseluruhan proses pemasangan GRC Dinding Arsitektur sampai saat ini telah mencapai bobot 60%.
Foto: Munajat
Pekerjaan ketiga, proses pemasangan GRC plafond kubah, proses ini telah mencapai bobot 91%.
Foto: Munajat
Pekerjaan keempat, telah selesainya pemasangan pintu kaca ruang serbaguna di lantai semibasement.
Foto: Munajat
Pekerjaan kelima, proses pengerjaan kerangka menara kecil. Maka secara keseluruhan pekerjaan kerangka menara telah mencapai bobot 65%.
Foto: Munajat
Pekerjaan terakhir, yaitu pengerjaan rumah genset yang saat ini telah terlihat bentuknya.
Foto: Munajat
Sedangkan Salik Fillah melaporkan dari sisi keuangan pada pekan ini dilaporkan data-data sebagai berikut. Data penerimaan sebesar Rp. 701.173.000,-. Sementara data pengeluaran minggu ini sebesar Rp. 122.003.100,-. Setelah dikalkulasi dengan saldo awal maka dana yang tersisa di Panitia Pembangunan Masjid saat ini adalah sebesar Rp. 787.323.047,-
Laporan terlampir: Salik Fillah
Dilaporkan pula bahwa di gudang material masih terdapat material sebesar Rp. Rp 137.190.259,-. | (mu)
Sumber : http://www.al-idrisiyyah.com/read/article/865/proses-pembangunan-masjid-al-fattah-15092016